Pengantar Web

Aspek Hukum & Keamanan Pada Web 

Hukum Cyber (Cyberlaw)
Istilah hukum yang terkait dengan pemanfaatan teknologi informasi. Istilah lain yang juga digunakan adalah hukum Teknologi Informasi (Law of Information Techonology) Hukum Dunia Maya (Virtual World Law) dan Hukum Mayantara. Istilah-istilah tersebut lahir mengingat kegiatan internet dan pemanfaatan teknologi informasi berbasis virtual. Istilah hukum cyber digunakan dalam tulisan ini dilandasi pemikiran bahwa cyber jika diidentikan dengan “dunia maya” akan cukup menghadapi persoalan ketika terkait dengan pembuktian dan penegakan hukumnya. Mengingat para penegak hukum akan menghadapi kesulitan jika harus membuktikan suatu persoalan yang diasumsikan sebagai “maya”, sesuatu yang tidak terlihat dan semu. Di internet hukum itu adalah cyber law, hukum yang khusus berlaku di dunia cyber. Secara luas cyber law bukan hanya meliputi tindak kejahatan di internet, namun juga aturan yang melindungi para pelaku e-commerce, e-learning; pemegang hak cipta, rahasia dagang, paten, e-signature; dan masih banyak lagi.

Definisi cyber law yang diterima semua pihak adalah milik Pavan Dugal dalam bukunya Cyberlaw The Indian Perspective (2002). Di situ Dugal mendefinisikan “Cyberlaw is a generic term, which refers to all the legal and regulatory aspects of Internet and the World Wide Wide. Anything concerned with or related to or emanating from any legal aspects or issues concerning any activity of netizens and others, in Cyberspace comes within the amit of Cyberlaw”. Disini Dugal mengatakan bahwa hukum cyber adalah istilah umum yang menyangkut semua aspek legal dan peraturan Internet dan juga World Wide Web. Hal apapun yang berkaitan atau timbul dari aspek legal atau hal-hal yang berhubungan dengan aktivitas para pengguna Internet aktif dan juga yang lainnya di dunia cyber, dikendalikan oleh Hukum Cyber.

Aspek Hukum Aplikasi Internet

Aplikasi internet sendiri sesungguhnya memiliki aspek hukum. Aspek tersebut meliputi aspek hak cipta, aspek merek dagang, aspek fitnah dan pencemaran nama baik, aspek privasi.

Aspek Hak Cipta

Hak cipta yang sudah diatur dalam UU Hak Cipta. Aplikasi internet seperti website dan email membutuhkan perlindungan hak cipta. Publik beranggapan bahwa informasi yang tersebdia di internet bebas untuk di-download, diubah, dan diperbanyak. Ketidakjelasan mengenai prosedur dan pengurusan hak cipta aplikasi internet masih banyak terjadi.

Aspek Merek Dagang

Aspek merek dagang ini meliputi identifikasi dan membedakan suatu sumber barang dan jasa, yang diatur dalam UU Merek.

Aspek Fitnah dan Pencemaran Nama Baik

Hal ini meliputi gangguan atau pelanggaran terhadap reputasi seseorang, berupa pertanyaan yang salah, fitnah, pencemaran nama baik, mengejek, dan penghinaan. Walau semua tindakan tadi dilakukan dengan menggunakan aplikasi internet, namun tetap tidak menghilangkan tanggung jawab hukum bagi pelakunya. Jangan karena melakukan fitnah atau sekedar olok-olok di email atau chat room maka kita bebas melenggang tanpa rasa bersalah. Ada korban dari perbuatan kita yang tak segan-segan menggambil tindakan hukum.

Aspek Privasi

Di banyak negara maju dimana komputer dan internet sudah diaskes oleh mayoritas warganya, privasi menjadi masalah tersendiri. Makin seseorang menggantungkan pekerjaannya kepada komputer, makin tinggi pula privasi yang dibutuhkannya. Ada beberapa persoalan yang bisa muncul dari hal privasi ini.

Asas-asas Yurisdiksi dalam Ruang Cyber

Dalam ruang cyber pelaku pelanggaran seringkali menjadi sulit dijerat karena hukum dan pengadilan Indonesia tidak memiliki yurisdiksi terhadap pelaku dan perbuatan hukum yang terjadi, mengingat pelanggaran hukum bersifat transnasional tetapi akibatnya justru memiliki implikasi hukum di Indonesia.


Strukture Web

Link Structure
Keuntungan struktur situs web yang dibuat dengan baik :
Dapat mengkomunikasikan pesan yang ingin disampaikan kepada pengunjung situs.
Pengguna situs web dapat dengan mudah memahami situs web.
Mudah untuk dikembangkan pada waktu yang akan datang, termasuk mengupdate suatu halaman situs jika diperlukan.
Dapat menurunkan biaya cost pengunjung situs
Contoh Struktur Web:


Struktur Situs Web :
Struktur Linear
Struktur Grid
Struktur Hierarki
Struktur Linear :
Struktur linear murni
Struktur linear dengan halaman tambahan
Struktur linear dengan halaman pilihan
Struktur linear dengan halaman alternatif

Struktur Linear murni :

Digunakan untuk situs-situs web yang kecil, seperti personal page. Biasanya hanya terdiri dari 4 – 10 halaman. Cocok digunakan untuk menampilkan isi yang bersifat tutorial atau penjelasan mengenai suatu pokok bahasan. Kelemahan struktur jenis ini adalah ketidaknyamanan pengunjung dalam menjelajasi isi situs web. Pada situs web yang besar struktur ini masih digunakan, tetapi hanya sebatas untuk bagian-bagian penting seperti halaman-halaman registrasi.

Struktur linear tambahan :

Digunakan untuk menjelaskan sebuah isi sama seperti struktur linear murni
Uraian ini cocok untuk membuat sebuah penjelasan yang banyak mengandung uraian detail yang boleh untuk dilewatkan.
Kelemahan struktur ini sama dengan kelemahan struktur linear murni, yaitu pengunjung tidak dapat melompat kesuatu halaman tanpa melewati halaman berikutnya.

Struktur linear dengan halaman pilihan :

Pada struktur ini pengunjung diberi pilihan untuk melompat ke suatu halaman tertentu tanpa harus melewati halaman berikutnya.
Struktur ini banyak digunakan pada sebagian besar situs web yang ada.
Cocok digunakan untuk menamoilkan informasi yang bersifat ringan, seperti artikel, berita dan informasi lain yang tidak menuntut pengunjung agar menyimak penjelasan secara bertahap.

Struktur linear dengan halaman alternatif :

Pada dasarnya sama dengan struktur linear murni, bedanya pengunjug diberi alternatif “jalan” untuk pergi ke sebuah halaman.
Struktur ini hanya sedikit lebih baik dari struktur linear murni.
Struktur ini digunakan untuk isi situs yang bersifat menjelaskan halaman demi halaman, namun ada beberapa bagian yang memiliki tingkatan yang sama. Pada bagian inilah dapat dipisah menjadi halaman alternatif.

Struktur Grid

Merupakan perluasan dari struktur linear murni.
Struktur ini juga mengandung struktur linear dengan halaman alternatif dan struktur linear dengan halaman tambahan.

Struktur Hierarki

Sangat banyak digunakan oleh sebagian besar situs web. Karena struktur ini bersifat fleksibel dan mudah untuk dikembangkan jika diperlukan. Menggunakan sub-sub direktori dan membentuk level-level ke bawah. File-file yang memiliki karakteristik fungsi yang sama akan disimpan dalam satu dierktori. Pada struktur ini gambar-gambar yang digunakan dalam setiap halaman web disimpan dalam sebuah drektori tertentu.

Jenis-jenis  Struktur Hierarki :

Struktur hierarki lebar/ wide hierarki Merupakan struktur dasar dari bentuk hierarki dimana terdapat sebuah halaman depan yang menghubungkan halaman-halaman lain di dalam situs web.

Penempatan halaman-halaman selain halaman depan diletakkan dalam satu level melebar.
Struktur ini sering digunakan pada situs-situs web yang sederhana dimana sebuah halaman index yang menghubungkan dengan halaman-halaman isi.
Struktur hierarki pendek/ narrow hierarki.

Mirip dengan struktur hierarki lebar, perbedaannya adalah struktur ini menempatkan halaman-halaman isi menjadi lebih “dalam” atau lebih “masuk” ke dalam.
Sebagian besar situs web yang ada saat ini menggunakan gabungan antara dua jenis struktur hierarki ini.

Perlu diperhatikan bahwa struktur-struktur dasar ini tidak dapat diaplikasikan secara mentah-mentah karena penggunaan struktur ini sangat tergantung kepada pembagian kategori isi yang akan dijelaskan.

Small – World Network

Small World Network adalah sebuah tipe grafik matematikal yang dari banyaknya simpul, namun tidak berhubungan dengan simpul yang lainnya (berbeda), tetapi banyak nya simpul bisa menjangkau setiap simpul kecil lainnya. Khususnya, small-world network didefinisikan sebagai jaringan di mana L jarak antara dua node yang dipilih secara acak (jumlah langkah yang diperlukan) tumbuh secara proporsional dengan logaritma dari jumlah node N dalam jaringan.



MEMBUAT WEBSITE MENGGUNAKAN APLIKASI JOOMLA

Cara install Joomla 3.3 di localhost (XAMPP). Untuk menginstall Joomla di localhost terlebih dahulu Anda harus menginstall web server dan MySQL di komputer Anda menggunakan aplikasi XAMPP. 
Untuk langkah-langkah cara menginstall Joomla 3.3 sebagai berikut :

Download aplikasi joomla 3.3 ( versi terbaru) Setelah itu download aplikasi XAMPP lalu Start APACHE dan MYSQL Buka xampp/localhost/htdocs/ buat folder baru beri nama joomla ( biasanya terletak pada drive c : setelah install xammp




Hasil dari ekstrakan joomla


Buka dan copy hasl ekstrakan Joomla



Copy paste kan ke folder yang tadi anda buat di localhost/htdocs/nama folder yang anda buat tadi Buka web browser lalu ketikkan URL localhost/XAMMP dan pilih php myadmin.



Setelah pilih dan klik php myAdmin lalu pilih SQL dan buat database sesuai keinginan.



Ketik command pada kolom SQL sebagai contoh “ create database (sesuai keinginan anda)”


Lalu pilih kirim dan sampai perintah berikut



Setelah itu ketikan pada URL mozila/opera mini localhost/joomla kemudian akan tampil gambar di bawah ini dan isi kan command yang ada di gambar


Setelah diisi semua pilih Berikutnya
Kemudian isikan kembali command-command,jika sudah di isi commandnya pilih berikutnya



Kemudian akan tampil gambar di bawah ini dan pilih berikutnya



Tunggu beberapa saat setelah selesai installing. 



Setelah selesai klik hapus direktori pemasangan dan klik administrasi.



Masukan nama admin yang anda buat tadi serta sandinya dan kllik LOG IN


Dan gambar dibawah ini tampilan website administrasi joomla yang anda buat



Jika kamu ingin meliahat tampilan website kamu, kamu klik di bagian atas pojok kanan



Referensi : 

Ebook Sistem Keamanan Web
Adhicipta R. Wirawan. 2007. membngun Web Store dengan Joomla. PT Elex Media Komputindo. Jakarta.
Prasetyo, Didik. 2005. Solusi Menjadi Web Master Melalui Manajemen Web dengan PHP. PT Elex Media Komputindo. Jakarta.
Budi, Imam, Rosdiana. 2014. Pemrograman Web (HTML, PHP, & MySql). Modula. Bandung. 







Komentar

Postingan populer dari blog ini

Program Jaringan (Get Ip, Get Name, Ip to Name, and NsLookup) Server-client

Perkembanga Jaringan Telekomunikasi G

TUGAS KK 2